Sistem operasi atau operating system (OS) merupakan sebuah software penghubung antara perangkat lunak dan perangkat keras. Jadi sistem operasi adalah lapisan pertama yang berjalan pada komputer setelah system boot. Yang termasuk sistem operasi misalnya Windows XP, Windows 7, Linux dan lain sebagainya. Pada komputer, kita bisa memakai lebih dari satu sistem operasi, misalnya Windows XP dengan Linux. Tapi tentu akan memakan memori lebih besar pula.
Berkaitan dengan penggunaan memori, kita dapat menciptakan memori baru untuk bisa menginstall OS lain. Tapi ini bersifat maya atau virtual. Jadi menciptakan memori yang tidak ada secara fisik, tapi nyata. Jadi "Ada OS di atas OS yang sudah ada". Yang dapat melakukan hal ini salah satunya adalah Virtualbox. Setelah menginstall virtualbox, kita dapat langsung install pula OS lain yang diinginkan. Misalnya kita memakai Windows XP, kita dapat menginstall Linux dan lainnya pada virtualbox. Software milik SUN ini dapat kita pakai secara bebas dan gratis. Untuk mendownloadnya kunjungi aja http://www.virtualbox.org/
Penggunaan OS pada virtualbox sama seperti kita memakai OS pada biasanya. Selain itu, antara OS Host dengan OS virtual, dapat saling shared file, baik dari hard disk, flash disk atau CD/DVD room bahkan kita dapat membuat koneksi antara keduanya. Eksplorasi beberapa OS jadi lebih mudah….
Semoga bermanfaat ^_^
Kamis, 11 Februari 2010
10.15
HADI SUCIPTO
No comments
0 komentar:
Posting Komentar